Subscribe:

Senin, 19 September 2011

Gelar Pemilihan Miss Waria 2011
GADINGREJO - Kaum Waria (Wanita Pria) yang tergabung dalam Jaringan Waria Lampung (Jawala) punya gawe. Ratusan kaum 'laki-laki kemayu' ini, Minggu (18/9) malam menggelar pemilihan Miss Waria 2011 bertempat di Gedung Serba Guna (GSG) Kecamatan Gadingrejo, Kabupaten Pringsewu.
Gebyar Waria 2011 ini diikuti dan dihadiri ratusan waria dari sejumlah kabupaten dan kota di Provinsi Lampung.

Penjabat Bupati Pringsewu H.Sudarno Eddi, SH, MH beserta Ketua TP-PKK Kabupaten Pringsewu Ny.Dra.Hj.Lisnalela Sudarno Eddi beserta jajaran Pemerintah daerah Kabupaten Pringsewu juga turut hadir menyaksikan tingkah polah dan gaya para bencong tersebut.

Penjabat Bupati Pringsewu H.Sudarno Eddi, SH, MH dalam sambutannya merasa bangga dan bahagia dapat bersilaturahim dengan komunitas kaum waria tersebut, dan berharap kegiatan ini menjadi awal yang baik untuk terjalinnya hubungan kekeluargaan yang hangat dan akrab, baik antar sesama kaum waria, antara komunitas waria dengan pemerintah, maupun dengan masyarakat lainnya.
"Saya mengajak kepada seluruh komunitas kaum waria, mari kita bekerja sama dan bersatu padu untuk bersama-sama mengabdikan diri membangun daerah demi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat," ujarnya. (*)
 
Bupati Pringsewu Hadiri Perayaan Ulang Tahun Persatuan Masyarakat Batak Pringsewu
PRINGSEWU - Penjabat Bupati Pringsewu H.Sudarno Eddi, SH, MH menghadiri ulang tahun Persatuan Masyarakat Batak Pringsewu (PMBP) di Pringsewu, Senin (19/9). Penjabat Bupati Pringsewu H.Sudarno Eddi, SH, MH didampingi Ketua DPRD Pringsewu Ilyasa, Sekretaris Kabupaten Pringsewu Drs.H.Idrus Effendi, serta Asisten I Setkab Pringsewu H.Firman Muntako, SE serta Kepala Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik Daerah Kabupaten Pringsewu Yus Amri Agus, S.Sos.
Penjabat Bupati Pringsewu H.Sudarno Eddi, SH, MH dalam sambutannya mengaku bangga lepada Persatuan Masyarakat Batak Pringsewu yang selama ini telah menunjukkan kekompakan dan kerukunan, baik dengan sesama warga Batak maupun dengan suku lain, sehingga dapat hidup berdampingan dengan damai, penuh toleransi dan saling menghargai.
“Semoga kondisi seperti ini dapat terus kita pertahankan dan kita budayakan dalam kehidupan di masyarakat agar dalam menjalankan aktivitas sehari-hari dapat dilakukan dengan ketenangan lahir dan batin. Jangan sampai terjadi seperti daerah-daerah lain sebagaimana yang kita saksikan melalui televisi; antarkelompok, antarsuku, antaragama, antar geng tawuran. Karena saya tahu, di Pringsewu ini tingkat heterogenitasnya cukup tinggi dimana berbagai suku bangsa, kelompok, dan berbagai agama ada dan hidup bersama di Pringsewu,” katanya.
Dalam kesempatan tersebut, Penjabat Bupati Pringsewu H.Sudarno Eddi, SH, MH, Ketua DPRD Pringsewu Ilyasa dan jajaran Pemkab Pringsewu beserta Ketua PMBP Simangunsong, tokoh masyarakat Batak Pringsewu L.Hutapea yang juga Kepala BRI Cabang Pringsewu, serta ratusan warga Batak dari berbagai puak dan marga bersama-sama menari tarian khas Batak, dengan dihibur artis Trio Santana. (*)
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar