Subscribe:

Rabu, 10 Agustus 2011

Pemkab Pringsewu Bangun Terminal Di Gadingrejo

GADINGREJO – Pemerintah Kabupaten Pringsewu memulai tahapan pembangunan Terminal Induk Regional Pringsewu. Peletakan batu pertama terminal bertipe C di lahan eks lapangan Pekon Gadingrejo, Kecamatan Gadingrejo, tidak jauh dari Pasar Gadingrejo tersebut dilakukan Penjabat Bupati Pringsewu H.Sudarno Eddi, Rabu (10/8), yang juga dihadiri Sekkab Pringsewu Drs.H.Idrus Effendi, para asisten dan staf ahli, serta jajaran Dinas Perhubungan dan SKPD lainnya.

Penjabat Bupati Pringsewu H.Sudarno Eddi dalam sambutannya mengatakan bidang transportasi merupakan salah satu hal utama yang masih membutuhkan peningkatan baik pelayanan maupun sarana dan prasarana, mengingat keberadaan terminal merupakan fasilitas urgen yang mendukung kemajuan serta peningkatan PAD. Terlebih kondisi terminal yang ada saat ini kurang memenuhi standar, baik dari segi luas maupun fasilitas-fasilitas lainnya. “Hal ini sangat berpengaruh pada upaya pelayanan yang diberikan. Oleh karena itu, pemerintah daerah akan terus berupaya memperbaikinya, salah satunya dengan membangun sebuah terminal yang lebih ,” kata bupati.

Dengan adanya terminal ini, kata bupati, akan mempermudah masyarakat dalam menggunakan jasa transportasi umum serta dapat meningkatkan dan memperlancar roda perekonomian Pringsewu, sekaligus dapat meningkatkan PAD. “Pembiayaan pembangunan terminal ini berasal dari Dana Penyesuaian Infrastruktur Daerah dan Dana Alokasi Khusus. Mudah-mudahan pembangunan terminal ini dapat selesai tepat waktu. Untuk itu kita berharap pembangunan terminal ini berjalan tanpa hambatan,” harapnya. (*)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar