Tes CPNSD Kabupaten Pringsewu
Tingkat Kehadiran Peserta 64,46 %
PRINGSEWU - Pelaksanaan tes penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil Daerah (CPNSD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Pringsewu Minggu (5/12) kemarin berlangsung lancar dan tertib.
Hal tersebut terlihat seperti hasil pantauan Penjabat (Pj) Bupati Pringsewu H.Sudarno Eddi, SH, MH bersama sejumlah anggota Komisi A DPRD Kabupaten Pringsewu serta Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Pringsewu Drs.H.Zulkifli Maliki ke sejumlah lokasi tes di Pringsewu.
Pj Bupati Pringsewu H.Sudarno Eddi, SH, MH didampingi anggota Komisi A DPRD Pringsewu diantaranya Sunartho, Mailan Bastari, Heri Prodwikaz, Sutarmi, dan Mastuah berkesempatan meninjau pelaksanaan tes CPNSD di SMA Negeri 1 Pringsewu, SD Muhammadiyah Pringsewu, serta di SMA Xaverius Pringsewu.
Dalam setiap peninjauan ke sejumlah lokasi tes, hampir semuanya berjalan lancar dan kondusif, di samping tidak ada yang tampak peserta yang datang terlambat, ataupun masalah teknis lainnya seperti kekurangan lembar jawaban maupun soal dan sebagainya, serta bentuk-bentuk praktik kecurangan seperti penggunaan joki dan lainnya.
Sementara itu, pada waktu yang sama, Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Pringsewu Drs.H.Zulkifli Maliki bersama sejumlah anggota tim pemantau dari pusat, diantaranya Murni Hastuti Ningsih, Ratnasari dari Badan Kepegawaian Negara (BKN), serta Tuti S dan Syam Hadiyono dari Universitas Indonesia (UI) juga melakukan peninjauan ke beberapa lokasi tes CPNSD Kabupaten Pringsewu guna melihat dan memantau proses pelaksanaan tes CPNSD di wilayah Kabupaten Pringsewu.
Sore harinya di halaman Kantor BKD setempat, Sekda Kabupaten Pringsewu Drs.H.Zulkifli Maliki di hadapan para anggota tim pemantau dan sejumlah unsur lainnya seperti kepolisian dan TNI melepas pemberangkatan berkas lembar jawaban tes CPNSD yang akan dibawa ke Bandar Lampung yang selanjutnya akan dibawa ke Jakarta untuk dikoreksi, yang juga dikawal oleh sejumlah personil Polisi dan Satpol PP.
Sementara itu, dari hasil rekapitulasi pengembalian LJK tes CPNSD Kabupaten Pringsewu di BKD Pringsewu, jumlah pelamar CPNSD di Pemkab Pringsewu seluruhnya mencapai 4.987 pelamar.
Dari jumlah tersebut, yang mengikuti tes sebanyak 3.215 peserta atau persentasenya sebesar 64,46 persen.
Selebihnya sebanyak 1.772 orang tidak hadir mengikuti tes. (*)
Minggu, 05 Desember 2010
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar