PRINGSEWU - Penjabat (Pj) Bupati Pringsewu H.Sudarno Eddi bersama jajaran Pemerintah Daerah Kabupaten Pringsewu mengadakan kegiatan halal bilhalal terbuka di halaman Pendopo Kabupaten Pringsewu, Senin (5/9). Kegiatan yang dilaksanakan seusai apel rutin setiap Senin itu diikuti para pejabat pemda setempat seperti Sekretaris Daerah Drs.H.Idrus Effendi, para asisten dan staf ahli bupati, inspektur, para kepala SKPD serta seluruh pegawai Pemda Kabupaten Pringsewu.
Pj Bupati Pringsewu H.Sudarno Eddi saat apel perdana setelah masa cuti bersama Idul Fitri 1432 H, dalam amanatnya mengharapkan seluruh jajaran Pemda Kabupaten Pringsewu dapat meningkatkan kedisiplinan dan tanggung jawab.
"Terlebih setelah sebulan penuh kita mendapat tempaan selama menjalankan ibadah puasa Ramadhan, hendaknya nilai-nilai positif selama kita berpuasa, dapat diterapkan dalam melaksanakan tugas sehari-hari sebagai aparatur pemerintahan dan abdi negara dan masyarakat," ujarnya.
Seusai berhalal bilhalal, Pj Bupati Pringsewu langsung meninjau lokasi kebakaran di salah satu unit bangunan SMK Negeri Gadingrejo yang terbakar pada hari Minggu (4/9) sore sekitar jam 17.00 WIB, sebelum akhirnya melakukan kunjungan silaturahmi ke sejumlah pondok pesantren (ponpes) di kabupaten setempat. Sejumlah pondok pesantren yang dikunjungi bupati dan sekda Pringsewu pada hari pertama masuk kerja tersebut diantaranya Pondok Pesantren Nurul Huda, Pringsewu Selatan, Kecamatan Pringsewu, Ponpes Sunan Jatiagung, Ponpes Yasmida, dan Ponpes PPTQ Mathlaul Huda yang kesemuanya berada di Kecamatan Ambarawa, kemudian Ponpes Roudhatul Tholibin, Ponpes Nurul Yaqin, serta Ponpes Madarijul Ulum yang kesemuanya berada di Kecamatan Pardasuka.
Rencananya, kunjungan silaturahmi Penjabat Bupati Pringsewu akan dilanjutkan ke pondok pesantren-pondok pesantren lainnya keseokan harinya. (*)