Subscribe:

Kamis, 11 November 2010

Sekdakab Pringsewu Hadiri Sertijab 
Camat Pardasuka & Ambarawa

PRINGSEWU – Jabatan Camat Pardasuka Kabupaten Pringsewu diserah terimakan dari camat lama Hasnurahim, BBA kepada camat yang baru Sofian HS, SH  bertempat di aula GSG Kecamatan Pardasuka, Kamis (11/11) dihadiri Sekretaris Daerah kabupaten (Sekdakab) Pringsewu, para asisten dan pejabat Pemkab Pringsewu, uspika, serta para kepala pekon (desa) beserta para tokoh masyarakat dan adat.  Sofian HS sebelumnya adalah Camat Ambarawa sedangkan Hasnurahim selanjutnya menjadi Camat Pringsewu.

Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) Pringsewu Drs.H.Zulkifli Maliki dalam sambutannya mengatakan penataan personil dengan cara  rolling, atau  mutasi adalah salah satu langkah strategis yang dapat dilakukan guna mengoptimalkan pelaksanaan pemerintahan.
“Penataan pegawai yang dilakukan untuk memberikan penyegaran dan pemacu prestasi kerja ini, tentu terlebih dahulu telah dipertimbangkan secara matang oleh tim baperjakat dengan berpijak pada aturan kepegawaian yang ada, serta berdasar pada evaluasi kinerja pegawai,” katanya.


 
Dengan penataan yang dilakukan, kata Sekdakab, diharapkan akan tercipta kondisi yang lebih baik dari sebelumnya, yakni mengarah kepada peningkatan, perbaikan, dan penyempurnaan kegiatan pemerintahan di Kabupaten Pringsewu.
“Berkenaan dengan penataan pegawai yang tengah kita lakukan saat ini, saya ucapkan terimakasih kepada camat lama atas jasa, kerja keras, dan dedikasi saudara selama ini, serta  kepada camat yang baru, saya ucapkan selamat  menjalankan tugas. Segeralah berdaptasi dengan tugas-tugas baru serta lanjutkanlah langkah dan program yang telah digalakkan oleh pejabat lama,” kata Sekkab lagi.

Dalam menjalankan tugas sebagai pejabat pemerintah, lanjut Sekdakab Zulkifli Maliki, seorang camat harus dapat mengkoordinir kecamatan yang ia naungi, serta saling berkoordinasi dan berkomunikasi dengan seluruh jajaran pemerintahan lainnya.
“Untuk itu saya berharap saudara camat dapat menempati rumah dinas camat  atau bertempat tinggal di wilayah kecamatan yang saudara pimpin. Dengan demikian saudara dapat lebih membaur, serta memperlebar akses komunikasi dengan masyarakat,” ujarnya.
Lebih lanjut, Sekdakab Pringsewu juga berharap kepada istri camat agar dapat mendukung tugas suami dengan lebih bersikap aktif, serta melanjutkan kiprah tim penggerak PKK kecamatan yang telah berjalan dalam meningkatkan kualitas hidup kaum perempuan di wilayah kecamatan setempat.

Selanjutnya, sertijab juga dilaksanakan di Kecamatan Ambarawa antara camat yang lama Sofian HS, SH dengan penggantinya Drs.Nang Abidin Hasan bertempat di Balai Pekon (Balai Desa) Ambarawa.

Di Kecamatan Ambarawa, Sekdakab Zulkifli Maliki mengingatkan kepada Camat Ambarawa yang baru untuk menggali berbagai potensi yang dimiliki Kecamatan Ambarawa, diantaranya terdapatnya  potensi  sumber air mineral yakni Air Karawang.
“Untuk itu saya berpesan kepada saudara camat agar dapat memaksimalkan potensi ini sehingga dapat meningkatkan PAD bagi Kabupaten Pringsewu,”  ujar Sekdakab.

Seusai sertijab camat kedua kecamatan tersebut, juga dilakukan pelantikan Ketua Tim Penggerak PKK kecamatan oleh Wakil Ketua TP-PKK Kabupaten Pringsewu Ny.Hj.Herawati Zulkifli Maliki. (*/Humas/Isnanto Hapsara, A.Md)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar