HUT Ke-81, Gumukmas Gelar Bersih Desa
PAGELARAN - Kegiatan bersih desa pada hakikatnya merupakan bentuk ucapan syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas segala limpahan rahmat dan karunia yang dicurahkan kepada kita sekalian, sekaligus guna memohon keselamatan dari Yang Maha Kuasa bagi segenap warga desa. Bersih desa adalah sebuah ritual yang merupakan warisan dari nilai-nilai luhur budaya bangsa yang menunjukkan bahwa manusia menyatu dengan alam . Ritual ini juga dimaksudkan sebagai bentuk penghargaan masyarakat terhadap alam yang menghidupi kita.
Hal tersebut dikatakan Penjabat Bupati Pringsewu H.Sudarno Eddi dalam sambutannya saat menghadiri acara bersih desa dalam rangka memperingati ulang tahun ke-81 pekon Gumukmas, Kecamatan Pagelaran di balai pekon setempat, Sabtu (9/7) malam.
Menurut bupati, acara ritual bersih desa bisa diartikan sebagai ungkapan pernyataan masyarakat terhadap identitas, akar budaya, dan idealisme melalui pengalaman otentik orisinal komunitas, dimana komunitas menjadi pencipta budayanya sendiri.
“Bersih desa dalam tradisi masyarakat kita, menjadi salah satu bagian dari tradisi selamatan atau slametan yang merupakan sebuah upacara inti yang mencakup seluruh aspek kehidupan. Di dalam acara selamatan ini, setiap orang berada dalam keselarasan, karena masyarakat tidak lagi dibedakan antara satu dengan yang lain, dimana antara yang satu dengan yang lainnya tidak dipandang lebih rendah atau lebih tinggi,” kata bupati.
Bersih desa sebagai salah satu bentuk dari kegiatan selamatan, lanjut bupati, mempunyai ciri khas sendiri dibandingkan dengan yang lain, karena memiliki dimensi yang lebih luas, karena berkaitan erat dengan dimensi sosial dalam suatu desa tertentu.
“Maka dari itu, pentingnya untuk mengadakan acara bersih desa kadangkala tidak mudah untuk ditawar-tawar, karena merupakan sebuah wahana atau sarana dimana seluruh warga desa dapat berinteraksi sosial satu sama lain secara lebih intensif,” ujarnya.
Penjabat Bupati Pringsewu juga berharap dengan diselenggarakannnya acara bersih desa dalam rangka memperingati hari ulang tahun pekon Gumukmas yang ke-81 tahun ini, bisa menjadi wahana untuk lebih menjalin keakraban, persatuan dan kesatuan diantara sesama warga, sebagai modal dasar untuk membangun Kabupaten Pringsewu, Bumi Jejama Secancanan.
Acara bersih desa tersebut juga dimeriahkan pergelaran wayang kulit semalam suntuk dan dihadiri sejumlah pejabat Pemkab Pringsewu, jajaran APDESI Kabupaten Pringsewu dan Kecamatan Pagelaran, serta masyarakat setempat. (*/Humas & Protokol Pemkab Pringsewu).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar